Selasa, 27 Desember 2016

Tourism Bogor

WARSO FARM DURIAN BOGOR



 


Deskripsi dan Sejarah

Objek wisata Warso Farm adalah agro wisata buah durian yang sangat terkenal di kota Bogor. Lokasi Warso Farm terletak di Desa Cihedeung Kecamatan Cipelang Kabupaten Bogor. Obyek wisata yang juga dikenal dengan nama perkebunan Durian Warso ini dahulu dirintis oleh seorang pensiunan TNI AD yang bernama Soewarso Pawaka. Dari nama pendirinya inilah perkebunan buah durian ini dinamai dengan Warso Farm.
Di lahan perkebunan seluas 8,5 hektar ini terdapat 900 pohon durian yang terdiri atas 19 jenis dan 7 varietas unggul baik luar maupun lokal seperti Monthong, Lay, Petruk, Sunan, Si Mas, Tembaga. Sisa lahan lainnya, ditanami dengan berbagai buah-buahan seperti buah naga, nangka, dan jambu monyet serta terdapat area persawahan.
Di sini juga tersedia tempat bagi para pengunjung yang ingin membeli buah durian dan juga berbagai hasil olahannya seperti es durian dan jus durian yang dapat dinikmati langsung atau dibawa pulang untuk oleh-oleh. Harga durian untuk durian Monthong dihitung per kilo, sedangkan untuk durian lokal dihitung per buah.

Lokasi atau Alamat Warso Farm
 
Lokasi atau Alamat Warso Farm terletak di Desa Cihedeung Kecamatan Cipelang Kabupaten Bogor. No Telphone: 0251-211344 /0813 1063 0041. Akses jalan menuju Perkebunan Durian Warso Farm pun cukup mudah untuk dilalui baik dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Jika menggunakan kendaraan umum, Anda bisa menggunakan bis jurusan Sukabumi. Sedangkan jika menggunakan kendaraan pribadi, maka rutenya adalah sebagai berikut:
Lewat tol Jagorawi, keluar tol Ciawi, lanjut jalan ke Sukabumi > di pertigaan Caringin belok ke kanan hingga mentok pertigaan belok kanan lagi > jika sudah sampai di desa Cihedung, Anda akan dengan mudah menemukan lokasi Warso Farm karena di pintu masuknya terdapat tugu Durian dan buah Naga besar. Jalan masuk ke lokasi Warso Farm Durian memang sempit dan berbelok-belok, jadi sebaiknya Anda berhati-hati pada saat berpapasan dengan kendaraan lainnya.

Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Warso Farm

§  Jam Buka Warso Farm
Kebun Durian Warso ini dibuka setiap hari, sedangkan untuk tour ke dalam kebun hanya dibuka pada hari Sabtu, Minggu, serta hari libur nasional, pada pukul 07.00 – 17.00.
§  Harga Tiket Masuk Warso Farm
Untuk masuk ke area perkebunan Warso Farm, Anda tidak perlu membayar tiket masuk karena perkebunan ini tidak menyediakan tiket masuk sama sekali alias gratis.

Aktifitas Wisata di Warso Farm

§  Anda bisa menikmati pemandangan pepohonan dengan mengikuti tur yang dibuka pada akhir minggu dan hari libur Nasional pada pukul 07.00 pagi.
§  Jika anda ingin menikmati buah-buahannya, perkebunan ini menyediakan tempat khusus dimana para pengunjung bisa menikmati buah, es durian atau jus durian baik di tempat atau dibawa pulang.
§  Di tempat ini kabarnya juga ada permainan paint ball, tempat pemancingan, dan sebuah balai pertemuan berkapasitas 90 orang.

Fasilitas di Warso Farm

1.      Hotel atau Penginapan.
Ada terdapat banyak hotel atau penginapan yang bisa Anda gunakan untuk bermalam jika Anda dari luar kota, dari penginapan biasa, villa sampai hotel berbintang dengan harga di atas 2.5 jt/malam. Anda bisa booking hotel secara online di Agoda (kartu kredit) atau PegiPegi (bisa dengan transfer) dengan memasukkan kata kunci: “
bogor“.
2.      Rumah Makan.
Jika sudah sampai Warso Farm, biasanya pengunjung menikmati santap siang di rumah makan Dapoer Warso yang terletak tepat di bawah area tempat parkir kendaraan. Di sana kita bisa menikmati masakan khas Sunda seperti Karedok. Menu lainnya yang tersedia adalah Gurami, Nila, Ayam Kampung dengan aneka tumisan. Waktu itu saya memesan gurami goreng yang dibanderol dengan harga 50ribu-an.
3.      Toilet Umum dan Tempat Parkir.
Di area Warso Farm tepatnya di dekat tempat parkir terdapat toilet umum.
4.      Toko Oleh-Oleh.
Selain bisa menikmati hasil aneka olahan buah durian seperti jus dan es buah durian, Anda juga dapat membeli buah durian lokal untuk dijadikan oleh-oleh yang dijual dengan harga Rp 35.000 per kilonya. Sedangkan untuk buah Naga, Anda bisa membelinya dengan harga Rp 30.000/kg.

Tips Berwisata di Warso Farm

§  Jika Anda berencana untuk berkunjung ke sana, sebaiknya datanglah pada musim panen yaitu pada bulan Desember – Mei atau agar lebih akurat lagi, sebaiknya menelphonlah terlebih dahulu untuk menanyakan langsung kepada pihak pengelola.
§  Bawalah alat pelindung kepala seperti topi atau selendang untuk mengantisipasi terik panasnya matahari di siang hari.

Kelebihan :
-          Akses yang mudah , transport bisa menggunakan kendaraan pribadi dan angkutan umum
-          Bisa melakukan pemesanan tempat sebelum berkunjung atau menanyakan terlebih dahulu kepada costumer service
-          Tempat wisata dibuka setiap hari , akan tetapi masuk kedalam kebun hanya bisa dilakukan weekend
-          Tidak ada biaya tiket masuk
-          Fasilitasnya , sarana dan prasarana lengkap

Kekurangan :
-          Jalan menuju kesana sempit, harus berhati hati untuk dilalui kendaraan
-          Hanya ada waktu waktu tertentu untuk menikmati saat panen
-          Tur kedalam kebun hanya bisa dinikmati di hari libur

Alasan : 
-          Tempat ini sangat memenuhi dari segi sarana dan prasarana
-          Durian merupakan salah satu buah yang banyak digemari orang Indonesia
-          Banyaknya jenis buah Durian dikebun ini kita bisa memilih
-          Bisa makan ditempat/dibawa pulang dengan harga yang sangat murah